Rabu, September 27, 2023
spot_img

BERITA UNGGULAN

Apa Dampak Presidensi G20 bagi Indonesia ?

- Advertisement -

SuaraPemerintah.Id-Indonesia terpilih secara resmi sebagai Ketua/Presidensi G20, jabatan tersebut di emban  sejak 1 Desember 2021 hingga KTT G20 pada 20 November 2022. Kepercayaan global ini tentu membuat bangga bangsa Indonesia dan ini patut kita syukuri dengan sepenuh hati. Sebelumnya, Italia sebagai presidensi G20 telah melakukan serah terima kepada Indonesia secara langsung pada 31 Oktober 2021 di Roma.

Adapun tema G20 tahun 2022 adalah “Recover Together, Recover Stronger”. Dikutip dari situs Kementerian Koordinator bidang Perekonomian, melalui tema ini, Indonesia mengajak seluruh dunia untuk bersama-sama mencapai pemulihan ekonomi yang lebih kuat dan berkelanjutan. Terkait dengan adanya presidensi G20 ini, pemerintah tengah melakukan berbagai persiapan untuk menyambutnya. Kita semua harus bahu membahu mendukung event kenegaraan ini agar berlangsung dengan sukses sehingga akan membuat nama Indonesia harum dikancah dunia internasional.

- Advertisement -

Kemudian, apa Dampak Presidensi G20 bagi Indonesia?

Mengutip laman Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian RI, Menko Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan setidaknya ada 3 dampak besar menjadi Presidensi G20 bagi Indonesia

- Advertisement -

Dampak yang akan dirasakan, menurut dia :

  1. Bidang ekonomi
  2. Bidang pembangunan sosial
  3. Bidang Politik.

Bidang ekonomi, diantaranya meningkatkan konsumsi domestik hingga Rp 1,7 triliun, penambahan PDB nasional hingga Rp7,4 triliun, dan pelibatan UMKM.

- Advertisement -

Bidang pembangunan sosial, presidensi G20 juga bermanfaat bagi sektor pariwisata, akomodasi, transportasi, perhotelan, sandang, pangan, minuman, termasuk branding image Indonesia di dunia internasional.

Menciptakan lapangan kerja

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebut, dampak  Indonesia sebagai Presidensi G20 sangat luar biasa, di antaranya dapat menciptakan lapangan kerja dengan jumlah besar karena ada 160 pertemuan yang akan dilakukan. “Jumlah sekitar lebih dari Rp7 triliun, jumlah kesempatan kerja yang tercipta,” ujarnya.

Kirimkan Press Release berbagai aktivitas kegiatan Brand Anda ke email [email protected]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Suara Hari Ini

10,502FansSuka
392PengikutMengikuti
7PengikutMengikuti
2,500PelangganBerlangganan

TERPOPULER

Terpopuler PRAHUM

Spesial Interview