Rabu, November 12, 2025
spot_img

BERITA UNGGULAN

Walkot Madiun Hadiri Bimtek Pengelolaan Perpustakaan Sekolah

SuaraPemerintah.ID – Wali Kota Madiun, Maidi, menargetkan seluruh perpustakaan sekolah yang berada di Kota Pendekar mendapatkan akreditasi A. Hal ini disampaikan langsung oleh wali kota saat menghadiri Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengelolaan Perpustakaan Sekolah di Ruang Pertemuan Ayam Pemuda Madiun, Selasa (28/03/2023).

“Ini harus dikejar. Kalau ada yang belum A, kepala sekolahnya dibina,” ujar Maidi di hadapan para pengelola perpustakaan sekolah.

- Advertisement -

Menurut mantan Sekda Kota Madiun, mendapatkan akreditasi A merupakan hal yang penting. Bukan sekadar mengejar prestasi, tetapi demi peningkatan mutu pendidikan siswa-siswi di sekolah.

Selanjutnya, wali kota juga menjelaskan bahwa dunia terus berubah. Perubahan tersebut berasal dari ilmu pengetahuan. Karenanya, siswa wajib terus menuntut ilmu agar tidak tertinggal dari perubahan. Sementara sekolah wajib menyediakan sarana prasarana yang mumpuni agar anak bisa mendapatkan pendidikan yang layak dan mengikuti perkembangan zaman.

- Advertisement -

“Jangan sampai kita jadi korban dari perubahan itu,” ucapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Madiun, Heri Wasana mengungkapkan bahwa dari 169 sekolah, sudah 40 persen yang terakreditasi A. Untuk itu, dinasnya terus mendorong sekolah agar bisa meraih akreditasi A dengan berbagai cara. Salah satunya, melalui bimtek yang dilaksanakan hari ini.

“Harapannya, bisa memberikan wawasan dan menambah ilmu pengelolaan perpustakaan sekolah. Sehingga, bisa meningkatkan pelayanan kepada siswa dan siswi,” katanya.

Cek Artikel dan Berita yang lain di Google News

- Advertisement -

Kirimkan Press Release berbagai aktivitas kegiatan Brand Anda ke email [email protected]

Artikel Terkait

Suara Hari Ini

Ikuti Kami

10,502FansSuka
392PengikutMengikuti
7PengikutMengikuti
2,910PelangganBerlangganan

Terbaru