SuaraPemerintah.ID – Stakeholder Relation Officer PT Pertamina Lubricants, Fauzi Imam Santoso menyampaikan ucapan terima kepada SuaraPemerintah.ID atas penghargaan TOP Digital Corporate Brand Award 2022 yang diberikan kepada Pertamina Lubricants.
Hal tersebut disampaikan Fauzi saat menghadiri awarding ceremony TOP Digital Corporate Brand Award 2022 yang diselenggarakan oleh SuaraPemerintah.ID secara virtual melalui live zoom pada Kamis, (15/09/22).
“Terima kasih atas penghargaan TOP Digital Corporate Brand Award 2022 yang telah diberikan kepada PT Pertamina Lubricants,” katanya.
Penghargaan TOP Digital Corporate Brand Award 2022 diberikan secara virtual oleh CEO SuaraPemerintah.ID Ahmad Arief Munajad kepada Fauzi Imam Santoso perwakilan dari PT Pertamina Lubricants.
TOP Digital Corporate Brand award merupakan sebuah penghargaan bergengsi yang diberikan kepada perusahaan BUMN, Subsidiary BUMN dan BUMD di Indonesia yang berhasil meningkatkan aktivitas corporate brand di ranah digital saat ini.
Penilaian TOP Digital corporate Brand Award dilakukan mulai bulan Mei sampai Juli 2022 dengan menggunakan metode penilaian digital yaitu, Search Engine Aspect, Social Media Aspect, Website Aspect.
Fauzi mengatakan, bahwa sosial media dan website saat ini memiliki peran penting dalam membangun image positif perusahaan di era digital sehingga bisa memperkenalkan produk unggulan kepada masyarakat.
“Memang dalam era digital saat ini sosial media dan website sangat memegang peran penting dalam membangun image positif dan jangkauan yang luas sehingga kita bisa memperkenalkan produk unggulan kami yang merupakan karya anak bangsa,” katanya.
Dengan diraihnya TOP Digital Corporate Brand Award 2022 diharapkan perusahaan mampu meningkatkan sistensinya secara digital agar semakin dekat dengan konsumen di seluruh Indonesia.
“Semoga ke depan PT Pertamina Lubricants mampu meningkatkan sistensinya secara digital agar semakin dekat dengan pelanggan kami di seluruh Indonesia,” pungkasnya.
Cek Artikel dan Berita yang lain di Google News


.webp)












