SuaraPemerintah.ID – H. Hasbiallah Ilyas, S.Ag atau yang akrab disapa Bang Haji Hasbi seorang politikus asal Indonesia yang lahir di Pulomas, Jakarta Timur sebagai kader Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) saat ini menjabat sebagai anggota DPRD DKI Jakarta.
Memasuki tahun demokrasi, Hasbiallah Ilyas mencalonkan dirinya sebagai caleg PKB DPR RI Dapil DKI Jakarta I.
Adapun yang membuat Hasbiallah Ilyas ikut bertarung memperebutkan kursi di DPR RI karena para caleg yang ada ataupun yang sedang menjabat kurang turun langsung menyerap aspirasi masyarakat.
Menurutnya, masih banyak program-program pemerintah pusat yang tidak terselenggara dengan baik, misalkan PTSL sampai hari ini terbengkalai.
“Karena Begini, Caleg-caleg yang ada, yang jadi hari ini di DKI Jakarta, DPR RInya kurang turun langsung ke masyarakat, kurang menyerap aspirasi masyarakat. Salah satu contoh kecil misalnya PTSL ini kan program pemerintah pusat, sampai hari ini terbengkalai. Padahal ada perwakila DPR RI di Jakarta Timur. Tapi kenyataannya hampir setiap saya turun seperti ini, yang dialami masyarakat,” ujar Caleg DPR RI dari PKB tersebut kepada SuaraPemerintah.ID.
Hasbiallah Ilyas optimis PKB menang di DKI Jakarta, karena mayoritas masyarakat Jakarta mendukung pasangan calon presiden AMIN.
“Ya insyaAllah PKB menang di DKI Jakarta,” tegasnya.
Hasbiallah Ilyas mengatakan, bahwa dirinya sangat gencar turun langsung ke masyarakat bukan hanya saat pemilu. Hal tersebut untuk mendengarkan aspirasi masyarakat yang nantinya untuk disampaikan ke pemerintah.
“Kalau itu ya seperti biasa turun ke masyarakat, dan turun ke masyarakat bukan hanya di Pemilu,” tandasnya.
Cek Artikel dan Berita yang lain di Google News


.webp)


















