Sabtu, April 20, 2024
spot_img
spot_img

BERITA UNGGULAN

Implementasi GCG yang Baik Jadi Kunci Keberlanjutan KAI

- Advertisement -

SuaraPemerintah.ID – Setiap perusahaan berkomitmen melakukan semua bisnis dengan cara yang jujur, etis, dan profesional. Implementasi Good Corporate Governance atau GCG dalam diri perseroan adalah hal fundamental untuk mewujudkan prestasi kerja di setiap lini. Hal ini menjadi salah satu kunci kesuksesan untuk dapat terus tumbuh dan menguntungkan secara jangka panjang. Penerapan GCG yang baik dan konsisten, diharapkan mampu membuat perusahaan menjadi lebih andal karena secara umum, salah satu tujuan dari penerapan GCG adalah untuk meningkatkan kepercayaan publik khususnya pelanggan.

Dalam menjalankan praktik bisnisnya, PT Kereta Api Indonesia (Persero) memiliki tanggung jawab menerapkan tata kelola yang baik didasari etika bisnis yang benar sebagai salah satu fondasi utama. Dengan menjalankannya secara konsisten dan berkelanjutan, KAI mampu mengelola bisnis yang profesional, beretika serta berintegritas tidak terkecuali di tengah masa pandemi.

- Advertisement -

Kerja keras KAI dalam menerapkan tata kelola perusahaan yang baik salah satunya diwujudkan dengan mengimplementasikan Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP) di dalam proses bisnis perusahaan. Usaha tersebut berbuah manis dengan diterimanya sertifikat ISO 37001:2016 oleh KAI di Gedung Jakarta Railway Center (JRC), Jakarta, pada 24 September 2020 lalu setelah menjalani proses sertifikasi yang sesuai dengan penerapan Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP) di beberapa unit kerja.

Untuk mendapatkan sertifikasi SMAP SNI ISO 37001:2016 ini, KAI melakukan beberapa tahapan yaitu perencanaan, pengembangan dan implementasi, evaluasi, dan sertifikasi. Adapun sertikasi yang diperoleh oleh KAI dikeluarkan oleh lembaga sertifikasi TUV Nord Indonesia untuk unit Quality Assurance & GCG dan lembaga sertifikasi Sucofindo untuk unit Pengadaan Barang dan Jasa. Tahun ini, untuk meningkatkan awareness tentang penerapan tata kelola perusahaan yang baik, KAI memperluas cakupan sertifikasi SMAP-nya ke seluruh direktorat dan beberapa Daop, Divre, serta balai yasa.

- Advertisement -

“Sertifikasi ini merupakan bentuk komitmen KAI untuk mengatasi segala bentuk penyuapan dan sebagai perusahaan publik yang menjalankan GCG yang baik,” ungkap VP Public Relations KAI, Joni Martinus.

Joni juga menjelaskan, dalam implementasi SMAP ini, KAI telah menetapkan beberapa kebijakan anti penyuapan. Kebijakan lainnya adalah menjalankan SMAP serta memberikan wewenang serta tanggung jawab yang independen kepada fungsi kepatuhan anti penyuapan.

Kirimkan Press Release berbagai aktivitas kegiatan Brand Anda ke email [email protected]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Suara Hari Ini

10,502FansSuka
392PengikutMengikuti
7PengikutMengikuti
2,670PelangganBerlangganan

TERPOPULER

Terpopuler PRAHUM

Spesial Interview