Minggu, Oktober 26, 2025
BerandaBerita HumasPlt Bupati Kaffah Dampingi Gubernur Sumsel Letakan Batu Pertama Pembangunan Kantor PCNU...

Plt Bupati Kaffah Dampingi Gubernur Sumsel Letakan Batu Pertama Pembangunan Kantor PCNU Muara Enim

SuaraPemerintah.ID – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Muara Enim Ahmad Usmarwi Kaffah mendampingi Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) H Herman Deru meletakan batu pertama pembangunan Kantor Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Muara Enim serta Pusat Pelatihan dan Pengkaderan NU Kabupaten Muara Enim juga Masjid Nahdlatul Ulama (NU) Kabupaten Muara Enim di Jl Tjik Agus Kiemas (Komplek Islamic Center), Kota Muara Enim, Sabtu, (28/01).
Gubernur berharap dengan kehadiran kantor ini semoga dapat membawa manfaat dan semangat bagi seluruh pengurus maupun kader NU di Kabupaten Muara Enim dalam memaksimalkan peran untuk terus berjuang menyebarkan ‘Ahlussunah Wal Jamaah’ sampai ke belahan bumi manapun.
Disamping itu, Gubernur Sumsel meminta agar PCNU Kabupaten Muara Enim dapat mandiri, artinya dapat berdiri sendiri tanpa harus ada dukungan, sokongan, ataupun sejenisnya, terutama kepada Musimat NU Kabupaten Muara Enim yang lebih banyak memiliki kesempatan untuk menjadi mandiri, contohnya bisa bersinergi dengan Gerakan Sumsel Mandiri Pangan (GSMP) atau secara detailnya bisa menghasilkan pundi-pundi rupiah dengan cara menanam sayur mayur, rempah, beternak ikan, itik, ayam yang hasilnya nanti dapat dimanfaatkan untuk keperluan Muslimat NU sendiri.
“Kan lumayan bisa mengurangi biaya pengeluran rutin sehari-hari, malah bisa memambah pendapatan,” tegas Gubernur Sumsel yang langsung menunjuk Dinas terkait untuk mendukung GSMP tersebut.
Sementara itu, atas nama pribadi, pemerintah maupun masyarakat, Plt Bupati Muara Enim mengucapkan selamat kepada keluarga besar PCNU Kabupaten Muara Enim atas dimulainya pembangunan kantor yang nantinya memiliki kondisi yang jauh lebih baik di Kawasan Islamic Center ini.
Karena, ungkap Plt Bupati, keberadaan NU tak dapat dinafikan (dibantah), sangat besar kontribusinya dalam hadirnya kita hari ini sebagai sebuah bangsa dan negara yang besar. Termasuk juga bagi kami di Kabupaten Muara Enim.
“NU melalui PCNU Kabupaten Muara Enim telah membangun sinergi yang begitu baik dengan pemerintah daerah dan masyarakat sehingga menjadi mitra terdepan kami dalam pembangunan demi Insyallah menciptakan Kabupaten Muara Enim yang Baldatun Thoyyibatun Warabbun Ghofur. Aamiin Ya Rabalallamin,” pungkas Kaffah.
Selain meletakan batu pertama, dalam kesempatan tersebut pula Gubernur Sumsel juga melantik Pengurus Cabang Ikatan Sarjana NU (ISNU) Kabupaten Muara Enim yang diketuai oleh Bapak Nizom.
Nampak hadir diantaranya, para Pejabat Utama Prov. Sumsel, Forkopimda Kabupaten Muara Enim, Pj Sekda Muara Enim beserta jajaran, Ketua PWNU Prov. Sumsel, Ketua PCNU Kabupaten Muara Enim beserta jajaran, Ketua Muslimat NU, Tokoh Agama, Tokoh Adat, Tokoh Masyarakat, dan Tokoh Pemuda serta ratusan anggota NU Kabupaten Muara Enim.
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

TERPOPULER PRAHUM

OPINI PRAHUM