Rabu, Januari 28, 2026
spot_img

BERITA UNGGULAN

Herman Deru Turun Langsung Dengarkan Aspirasi Buruh

SuaraPemerintah.ID – Gubernur Sumsel H. Herman Deru (HD) turun langsung mendengarkan aspirasi yang disampaikan oleh perwakilan para buruh se Sumatera Selatan yang dilaksanakan di Halaman Kantor DPRD Prov. Sumsel, Senin, (1/5/23)

Melalui kesempatan tersebut, Herman Deru memberikan penghormatan kepada para buruh yang telah melakukan aksi demonstrasi secara damai dengan cara melakukan pemotongan tumpeng bersama para buruh yang hadir.

- Advertisement -

“Saya sengaja hadir untuk berbaur bersama saudara sekalian disetiap tanggal 1 Mei ditahun berjalan. Saya juga akan terus merespon dari semua usulan dari semua tuntutan para buruh,” katanya.

Selain itu, Herman Deru juga mengingatkan bahwa investasi harus dapar hormati dan para buruh harus dapat hidup sejahtera bersama keluarganya.

- Advertisement -

“Saya salut dengan aksi para buruh yang melaksanakan kegiatan hari ini dengan penuh kedamaian dan cinta kasih,” tutur Herman Deru.

Adapun kegiatan aksi yang dilakukan oleh Para Buruh dalam rangka memperingati Hari Buruh Internasional yang ditetapkan pada tanggal 1 Mei disetiap tahunnya.

Selain kesejahteraan buruh yang lebih baik, Para Buruh juga berharap agar undang – undang cipta kerja, khususnya permenaker 05/2023 untuk dapat dicabut.

Turut hadir Kapolda Sumsel, Irjen Albertus Rachmad Wibowo, Anggota DPRD Prov. Sumsel, M. Yaser, SE.

Cek Artikel dan Berita yang lain di Google News

- Advertisement -

Kirimkan Press Release berbagai aktivitas kegiatan Brand Anda ke email [email protected]

Artikel Terkait

Suara Hari Ini

Ikuti Kami

10,502FansSuka
392PengikutMengikuti
7PengikutMengikuti
2,920PelangganBerlangganan

Terbaru