SuaraPemerintah.ID – Kepala DKPUS Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Rakhmadi mewakili Pj Gubernur Kepulauan Bangka Belitung meninjau fasilitas yang layanan yang dimiliki Gedung Perpustakaan Daerah (Perpusda) Bangka Selatan.
Hal itu dilakukannya bersama Bupati, Wakil Bupati dan unsur Forkopimda Basel, usai peresmian Gedung Layanan Perpusda Basel di komplek Perkantoran Pemkab Basel, Rabu (22/11/2023).
Sejumlah fasilitas layanan Perpusda Basel yang ditinjau diantaranya ruang koleksi, ruang audio visual dan fasilitas penunjang lainnya.
Rakhmadi menyampaikan diri selaku Kepala DKPUS Babel selalu siap mensupport Perpusda, termasuk Perpus Kabupaten Bangka Selatan, dalam Upaya meningkatkan literasi Masyarakat di Bangka Belitung.
Tak hanya itu, Kepala DKPUS Rakhmadi pun berharap melalui fasilitas layanan berupa Gedung Layanan Perpusda Basel baru dan cukup megah ini, Indeks Pembangunan Literasi Masyarakat (IPLM) di Babel meningkat.
DKPUS Babel, katanya, siap berkolaborasi dalam pengembangan literasi di Basel maupun Kabupaten lainnya di Babel, guna meningkatkan Indeks Pembangunan Literasi Masyarakat ini, karena gedung ini menjadi salah satu pendukung kuat dalam peningkatan IPLM tersebut.
Maka dari itu, Gedung Perpusda harus dimaksimalkan penggunaannya, jangan disia-siakan, karena inilah wadah untuk mencerdaskan anak-anak di masa mendatang.
Rakhmadi kembali menegaskan bahwa kunci pengetahuan itu ada di perpustakaan.
Disela peninjauannya  ke fasilitas layanan Perpusda, Rakhmadi juga sempat menyapa sekaligus memberikan dorongan berkenaan dengan literasi di sekolah, kepada sejumlah Guru SD yang turut hadir di Gedung Layanan Perpusda Basel tersebut. (vip/3).






