Sabtu, November 8, 2025
spot_img

BERITA UNGGULAN

Bupati Sukabumi Resmikan Jembatan Gantung Leuwi Sintok Di Cimanggu

Bupati Sukabumi, Asep Japar, meresmikan Jembatan Gantung Leuwi Sintok di Desa Cimanggu, Kecamatan Cimanggu, Senin (15/9). Jembatan yang menghubungkan Desa Cimanggu dengan Desa Karangmekar ini disambut penuh suka cita oleh masyarakat.

Dalam sambutannya, bupati menyampaikan bahwa keberadaan jembatan akan mempermudah mobilitas warga, terutama dalam mengakses pendidikan, kesehatan, dan kegiatan ekonomi. Menurutnya, pembangunan ini merupakan wujud nyata komitmen pemerintah daerah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

- Advertisement -

“Semoga jembatan ini benar-benar bermanfaat bagi masyarakat. Mari kita jadikan momentum ini untuk memperkuat sinergi dan kolaborasi,” ujarnya.

Bupati juga memberikan apresiasi kepada berbagai pihak, khususnya Yayasan Jampang Peduli (Jampe), yang telah mendukung pembangunan jembatan tersebut bersama pemerintah daerah.

- Advertisement -

Warga pun menyampaikan rasa syukur atas peresmian jembatan. Dendi Hermawan, warga Desa Cimanggu, mengatakan kehadiran jembatan sangat membantu karena mempersingkat waktu tempuh, terutama bagi anak-anak sekolah yang harus menuju SD maupun SMP di desa seberang.

“Alhamdulillah, saya sangat bersyukur jembatan ini bisa diakses kembali. Kalau dulu harus memutar sekitar 30 menit, sekarang lebih singkat,” ungkapnya.

Sementara itu, Engkus (83), warga lainnya, menilai jembatan ini sangat memudahkan aktivitas sehari-hari.

“Alhamdulillah, memudahkan kami untuk ke sekolah maupun ke desa seberang. Terima kasih kepada semua pihak yang sudah membantu membangun jembatan ini,” katanya.

Dengan peresmian Jembatan Gantung Leuwi Sintok, masyarakat Cimanggu kini memiliki akses yang lebih baik untuk menjalankan aktivitas sehari-hari. Pemerintah daerah berharap keberadaan jembatan ini dapat meningkatkan kualitas hidup warga serta mempercepat pertumbuhan ekonomi lokal.

Cek Artikel dan Berita Lainnya di Google News

- Advertisement -

Kirimkan Press Release berbagai aktivitas kegiatan Brand Anda ke email [email protected]

Artikel Terkait

Suara Hari Ini

Ikuti Kami

10,502FansSuka
392PengikutMengikuti
7PengikutMengikuti
2,910PelangganBerlangganan

Terbaru