Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tabalong kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional. Daerah yang dikenal dengan slogan “Bumi Saraba Kawa” ini meraih penghargaan Top GPR Award 2025 dari GPR Institute, sebuah perusahaan profesional yang fokus pada penguatan komunikasi publik pemerintahan di Indonesia.
Penghargaan bergengsi tersebut diterima langsung oleh Bupati Tabalong, Mohammad Noor Rifani dalam ajang 5th TOP GPR Award 2025 yang digelar di The Sultan Hotel, Jakarta, Selasa (4/10). Ajang ini menjadi bentuk apresiasi terhadap kinerja komunikasi publik lembaga pemerintah yang dinilai efektif, inovatif, dan berorientasi pada pelayanan masyarakat.
Bupati Noor Fani menyampaikan rasa syukur mendalam atas penghargaan tersebut. Ia menilai prestasi ini menjadi motivasi bagi jajaran pemerintah daerah untuk terus bekerja maksimal dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.
“Harus terus berinovasi untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat”, ucap Haji Fani.
Selain itu Bupati Noor Fanijuga menekankan agar Diskominfo Tabalong sebagai SKPD yang mempunyai tupoksi menyebarluaskan informasi dan komunikasi untuk lebih banyak lagi mendengar keluhan dan pengaduan masyarakat, agar nantinya komunikasinya berjalan dua arah.
Bupati Noor Fani juga menekankan pentingnya komunikasi dua arah antara pemerintah dan masyarakat. Ia meminta Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Tabalong untuk terus memperkuat perannya sebagai penghubung aspirasi publik.
Pelaksana tugas Kepala Diskominfo Tabalong, Eddy Suriyani, menjelaskan bahwa pihaknya terus memperluas jangkauan komunikasi publik melalui berbagai kanal media, baik konvensional maupun digital.
“Kami memanfaatkan website, media elektronik, media cetak, media sosial sampai baliho spanduk untuk menyampaikan pesan kepada masyarakat luas” jelas Eddy Suriyani.
Adapun, Co-Founder GPR Institute, Tri Raharjo menjelaskan bahwa penilaian dilakukan secara objektif dan berbasis data terhadap berbagai pemerintah kabupaten/kota di Indonesia yang sukses membangun komunikasi publik partisipatif dan berorientasi pada reputasi organisasi.
“Kami melihat keberhasilan membangun komunikasi publik berbasiskan data,” ucap Tri Raharjo dalam pemaparannya.
Tri juga mengucapkan selamat atas diterimanya penghargaan 5th TOP GPR Awards 2025. Ia berharap, penghargaan ini dapat menjadi motivasi untuk Pemkab Tabalong dalam menjalankan komunikasi publik yang lebih transparan, berorientasi pada publik dan kolaboratif.
Selain Kabupaten Tabalong, penghargaan Top GPR Award 2025 kategori pemerintah kabupaten/kota juga diterima oleh Pemkab Tanah Laut, Pemkab Klaten, dan Pemkot Pekalongan.
Penghargaan ini diberikan kepada lembaga pemerintah-baik kementerian, lembaga, provinsi, maupun kabupaten/kota—yang dinilai berhasil membangun sistem komunikasi publik yang efektif, transparan, dan berorientasi pada pelayanan masyarakat.
Cek Artikel dan Berita Lainnya di Google News


.webp)














