SuaraPemerintah.ID –Â Pada hari ini Jumat (25/11/22), Piala Dunia Qatar 2022 memasuki matchday kedua. Ada empat pertandingan akan disajikan pada malam hari ini hingga Sabtu (26/11/22) dini hari WIB yaitu penampilan dari grup A dan B.
Pada pertandingan pada hari ini, dari grup B Wales akan berjumpa dengan Iran yang akan dimulai pukul 17.00 WIB live.
Pertandingan seru lainnya yaitu tuan rumah Qatar bakal menjamu Senegal di laga kedua Grup A. Pertandingan ini akan digelar di Stadion Al Thumama pada pukul 20.00 WIB.
Laga Qatar vs Senegal akan berlangsung sengit karena kedua kesebelasan membutuhkan kemenangan guna menjaga asa melaju ke babak 16 besar.
Qatar dan Senegal saat ini sama-sama menjadi juru kunci Grup A, setelah tumbang dua gol tanpa balas dari lawan-lawannya di laga pembuka lalu.
Berikutnya, timnas Belanda akan bersua Ekuador di Stadion Khalifa International pada Jumat (25/11).
Belanda dan Ekuador diperkirakan akan bermain ngotot untuk meraih kemenangan kedua di Piala Dunia 2022. Kemenangan bakal membuka jalan salah satu tim ke babak 16 besar.
Belanda dan Ekuador saat ini sama-sama sudah mengemas tiga poin, hasil dari kemenangan di matchday pertama Piala Dunia 2022.
Pertandingan penutup pada sepanjang hari ini akan ditutup dengan laga Inggris vs Amerika Serikat (AS) di matchday dua Grup B, Sabtu (26/11) dini hari, pukul 02.00 WIB.
Inggris diperkirakan akan tampil menekan sejak menit awal pertandingan demi meraih kemenangan kembali.
Sementara itu, AS juga akan berupaya memperoleh kemenangan pertama di Piala Dunia 2022, setelah hanya meraih hasil imbang 1-1 saat bertemu Wales di matchday pertama.
Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia 2022 Hari Ini 25 November
Jumat 25 November
17.00 WIB – Wales vs Iran – (Grup B)/SCTV, Vidio, Mentari TV, Champions TV
20.00 WIB – Qatar vs Senegal – (Grup A)/SCTV, Vidio, Moji, Champions TV
23.00 WIB – Belanda vs Ekuador – (Grup A)/SCTV, Vidio, Moji, Champions TV
Sabtu 26 November 2022
02.00 WIB – Inggris vs Amerika Serikat – (Grup B)/SCTV, Vidio, Moji, Champions TV
Cek Artikel dan Berita yang lain di Google News


.webp)












