Rabu, Januari 28, 2026
spot_img

BERITA UNGGULAN

Terkuak Ini Alasan RI Tambah Impor Beras 1,5 Juta Ton di Tahun Ini

SuaraPemerintah.ID – Pemerintah sepakat akan menambah jumlah impor beras sebanyak 1,5 juta ton untuk menambah stok Cadangan Beras Pemerintah (CBP). Sebelumnya, kuota impor beras yang telah dikeluarkan sebanyak 2 juta ton. Sehingga total jumlah izin impor beras yang dikeluarkan sebanyak 3,5 juta ton.

Plt Menteri Pertanian Arief Prasetyo Adi mengungkapkan tambahan impor beras 1,5 juta ton sudah mulai pembahasan dengan Presiden Joko Widodo. Menurut dia, produksi beras nasional saat ini terganggu karena bencana el nino.

- Advertisement -

“Ini baru September, Oktober, masih ada November, Desember, Januari. Jadi nafasnya harus nafas panjang. Makanya kaitannya dengan itu Pak Presiden yang (tambahan impor beras) 1,5 juta ton itu untuk itu. Harus cepat-cepat diadakan,” ungkap Arief saat ditemui di Istana Negara, Jakarta, Senin (9/10/2023).

Arief bilang dari 1,5 juta ton tambahan impor beras, sebanyak 600 ribu ton harus sudah tiba di Tanah Air pada Desember 2023 ini.

- Advertisement -

“600 ribu ton harus masuk 31 Desember,” tegasnya.

Pada kesempatan itu, Arief menyebut dari mana saja tambahan beras impor didatangkan. Selain dari Thailand dan Vietnam, ada juga dari Kamboja.

“Kamboja cuma 10 ribu ton, yang lainnya sekitar 1 juta, 1 juta itu dari Vietman dan Thailand. China gak ya,” ucapnya.

Arief pun membeberkan produksi beras nasional sampai akhir tahun ini diprediksi hanya bisa mencapai 30 juta ton. Padahal targetnya 31,5 juta ton. Maka dari itu, untuk menambal sisanya agar stok Bulog aman diputuskan menambah kuota impor beras.

“Biasanya 31,5 juta ya, tapi nanti kita lihat sama-sama, karena kan juga baru sampai November nanti kan, nanti kita lihat proyeksinya. Tapi yang jelas, sebelum ini keluar semua kita sudah ganjel dulu stok Bulog supaya stok bulog itu bisa selalu di atas 1 juta ton,” jelasnya, dilansir dari CNBC Indonesia

Cek Artikel dan Berita yang lain di Google News

- Advertisement -

Kirimkan Press Release berbagai aktivitas kegiatan Brand Anda ke email [email protected]

Artikel Terkait

Suara Hari Ini

Ikuti Kami

10,502FansSuka
392PengikutMengikuti
7PengikutMengikuti
2,920PelangganBerlangganan

Terbaru