Selasa, April 29, 2025
spot_img
spot_img

BERITA UNGGULAN

Di Bawah Kepemimpinan Gubernur Al Haris, Pemprov Jambi Borong 3 Penghargaan TOP GPR Award 2024

SuaraPemerintah.ID – Pemprov Jambi berhasil memborong tiga penghargaan dari GPR Institute yaitu TOP GPR Figure 2024, TOP GPR Leader 2024 dan TOP GPR Award 2024. Prestasi tersebut diraih atas keberhasilan pemprov Jambi dalam mengelola komunikasi publik.

TOP GPR Figure 2024 merupakan penghargaan yang diberikan kepada pimpinan daerah yang berpengaruh dibalik keberhasilan dalam menjalankan komunikasi publik. Dalam hal ini, Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, MH meraih TOP GPR Figure 2024.

- Advertisement -

TOP GPR Leader 2024 merupakan penghargaan yang diberikan kepada pimpinan Dinas Kominfo yang berhasil mengelola mengelola komunikasi publik dengan baik. Dalam hal ini, Kepala Dinas Kominfo Pemprov Jambi, Drs. Ariansyah, ME.

TOP GPR Award 2024 merupakan penghargaan bergengsi yang diberikan oleh GPR Institute kepada instansi pemerintah yang dinilai telah sukses dalam menjalankan kegiatan kehumasan.

- Advertisement -

Pemprov Jambi berhasil meraih penghargaan TOP GPR Figure 2024, TOP GPR Leader 2024 dan TOP GPR Award 2024 berdasarkan penilaian yang dilakukan oleh GPR Institut menggunakan tiga aspek penilaian digital, Digital Awareness Aspect, Digital Media dan Website Aspect, serta Social Media Aspect dengan total final score 83,78 Poin.

Prestasi tersebut diberikan secara virtual oleh GPR Institute kepada Kadis Kominfo Provinsi Jambi Drs. Ariansyah, ME mewakili Gubernur Jambi pada Rabu (17/7/24).

Dalam sambutannya, Kadis Kominfo Ariansyah mengucapkan terima kasih atas kepercayaan penghargaan yang diberikan kepada Gubernur Jambi. Selain itu Ariansyah juga mengucapkan selamat kepada para penerima penghargaan lainnya.

“Izinkan saya mewakili Bapak Gubernur, Bapak DR Al Haris, S.Sos, MH yang saat ini sedang dinas di Jakarta, menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada GPR Institute yang telah memberi kepercayaan atas penilaian Gubernur Jambi menerima penghargaan ini,” tandasnya.

Cek Artikel dan Berita yang lain di Google News

- Advertisement -

Kirimkan Press Release berbagai aktivitas kegiatan Brand Anda ke email [email protected]

Artikel Terkait

Suara Hari Ini

Ikuti Kami

10,502FansSuka
392PengikutMengikuti
7PengikutMengikuti
2,870PelangganBerlangganan

Terbaru