Sabtu, Februari 15, 2025
spot_img
spot_img

BERITA UNGGULAN

Diskominfo Kaltim Terima Pendampingan Pencatatan Hasil Pemilihan Perangkat Daerah pada LPSE dan e-Katalog

Dalam upaya meningkatkan transparansi dan akuntabilitas proses pengadaan barang dan jasa, Diskominfo Kaltim menerima pendampingan teknis terkait pencatatan hasil pemilihan perangkat daerah melalui Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) dan e-Katalog. Kegiatan yang dilaksanakan pada Jum’at (17/01/25) di Ruang Wiek Diskominfo Kaltim ini melibatkan para pejabat dan tim teknis Diskominfo Kaltim.

Pendampingan ini dilakukan oleh tim dari LPSE yang bertujuan untuk memastikan bahwa proses pencatatan hasil pemilihan perangkat daerah berjalan sesuai aturan yang berlaku, serta memanfaatkan teknologi secara optimal untuk mendukung tata kelola pemerintahan yang baik (good governance).

- Advertisement -

Kepala Diskominfo Kaltim, Muhammad Faisal menyampaikan bahwa pendampingan ini sangat penting mengingat LPSE dan e-Katalog menjadi instrumen utama dalam pengadaan yang transparan, efisien dan akuntabel.

“Dengan adanya pendampingan ini, kami berharap pencatatan hasil pemilihan perangkat daerah dapat dilakukan secara tepat waktu, akurat dan sesuai regulasi,” ujar Kepala Diskominfo Kaltim.

- Advertisement -

Pada kesempatan yang sama, Kepala Bagian Pengelolaan Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE), Anik Nurul Aini, juga menjelaskan bahwa kegiatan ini juga dalam rangka upaya meningkatkan Indeks Tata Kelola Pengadaan (ITKP) di lingkup Pemprov Kaltim yang saat ini telah mencapai skor 86 atau dengan predikat Sangat Baik.

“Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kapasitas teknis sumber daya manusia di lingkungan Diskominfo Kaltim, serta mendukung percepatan pelaksanaan program-program prioritas pembangunan di wilayah Kalimantan Timur.” terang Nurul (sapaan akrab)

Dengan langkah ini, seluruh pihak berkomitmen untuk terus mendorong inovasi di bidang teknologi informasi dan komunikasi, demi terwujudnya pemerintahan yang transparan dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.

Cek Artikel dan Berita yang lain di Google News

- Advertisement -

Kirimkan Press Release berbagai aktivitas kegiatan Brand Anda ke email [email protected]

Artikel Terkait

Suara Hari Ini

Ikuti Kami

10,502FansSuka
392PengikutMengikuti
7PengikutMengikuti
2,850PelangganBerlangganan

Terbaru