SuaraPemerintah.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) resmi menetapkan jadwal debat calon peserta Pemilihan Presiden (Pilpres 2024) yang akan diikuti oleh ketiga peserta calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres).
Ketiga pasangan tersebut yakni, Paslon 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Paslon 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, Paslon 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD.
Rencananya gelaran debat tersebut akan dilaksanakan sebanyak lima kali di berbagai lokasi. Dilansir dari detik.com, berikut informasi mengenai tanggal hingga tema debat Pilpres 2024.
Tanggal Debat Capres-Cawapres Pilpres 2024
Debat capres-cawapres untuk Pilpres pada Pemilu 2024 dilaksanakan lima kali, yaitu dua kali di bulan Desember 2023, dua kali di bulan Januari 2024, dan satu kali di bulan Februari 2024. Ini tanggal-tanggalnya.
- Selasa, 12 Desember 2023
- Jumat, 22 Desember 2023
- Minggu, 7 Januari 2024
- Minggu, 14 Januari 2024
- Minggu, 4 Februari 2024.
Tema Debat Pilpres Pemilu 2024
Debat Pilpres 2024 dilaksanakan pada bulan Desember 2023 hingga Februari 2024. Tema lima sesi debat Pilpres 2024 adalah sebagai berikut.
1. Jadwal debat pertama: Selasa, 12 Desember 2023
Tema debat pertama: Hukum, HAM, Pemerintahan, Pemberantasan Korupsi, dan Penguatan Demokrasi.
2. Jadwal debat kedua: Jumat, 22 Desember 2023
Tema debat kedua: Pertahanan, Keamanan, Geo Politik, dan Hubungan Internasional.
3. Jadwal debat ketiga: Minggu, 7 Januari 2024
Tema debat ketiga: Ekonomi (Kerakyatan dan Digital), Kesejahteraan Sosial, Investasi, Perdagangan, Pajak (Digital), Keuangan, Pengelolaan APBN dan APBD, Infrastruktur.
4. Jadwal debat keempat: Minggu, 21 Januari 2024
Tema debat keempat: Energi, SDA, SMN, Pangan, Pajak Karbon, Lingkungan Hidup, dan Agraria, dan Masyarakat Adat.
5. Jadwal debat kelima: Minggu, 4 Februari 2024
Tema debat kelima: Teknologi Informasi, Peningkatan Pelayanan Publik, Hoaks, Intoleransi, Pendidikan, Kesehatan (Post-COVID Society), dan Ketenagakerjaan.
Lokasi Debat Pilpres 2024
KPU berencana menggelar debat capres-cawapres 2024 di Jakarta. Menurut KPU, ada beberapa faktor debat tak digelar di luar Jakarta, salah satunya terkait mobilisasi.
“Ada kemungkinan rencananya di Jakarta semua,” kata Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari di Istana Negara, Jakarta Pusat, Rabu (29/11).
Salah satu debat Pilpres 2024 nanti akan digelar di kantor KPU. Namun, belum diketahui sesi debat yang mana yang akan digelar di kantor KPU.
“Ada satu (debat) nanti, entah pembukaan atau penutupan di kantor KPU,” lanjutnya.
Debat Pilpres 2024 Disiarkan di TV
Debat pertama Pilpres 2024 akan digelar pada tanggal 12 Desember 2023. Acara debat ini akan disiarkan secara langsung melalui stasiun TV dan radio.
“Rencananya dijadwal akan dimulai jam 19.00 WIB. Kalau penyiaran prime time,” kata Komisioner KPU RI August Mellaz di Kantor KPU, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (8/12/2023).
“Debat pertama, Selasa 12 Desember 2023, itu TVRI dan RRI. Debat kedua, itu TransCorp ada di sana TransTV, Trans7, CNN Indonesia, Kompas TV dan BTV. Debat ketiga, 7 Januari 2024 itu MNC Group, ada MNC TV News, ada iNews, ada RCTI ada GTV. Kemudian, debat 21 Januari 2024, itu ada SCTV, Indosiar sama MetroTV. Debat kelima, Minggu 4 Februari 2024, itu grup Viva, di sana ada TVONE, ANTV, Net TV, Garuda TV,” imbuhnya.
Cek Artikel dan Berita yang lain di Google News


.webp)












