SuaraPemerintah.ID – SMA Negeri 1 Tanjung Pandan, Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), berhasil menyabet Juara I dalam Lomba Perpustakaan SMA/SMK/MA tingkat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Tahun 2023, yang diselenggarakan Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (DKPUS) Babel.
Kepala SMAN 1 Tanjung Pandan, Jantimala mengucap Syukur alhamdulillah SMAN 1 Tanjung Pandan mendapatkan Juara I dalam Lomba Perpustakaan SMA/SMK/MA tingkat Provinsi Babel tahun 2023.
“Kami bersyukur dengan adanya kegiatan ini kami akan berusaha meningkatkan kapasitas dan kemampuan kami Perpustakaan SMAN 1 Tanjung Pandan. Dengan menjadi juara I, tentu kami akan menjadi perpustakaan rujukan bagi Perpustakaan SMA/SMK/MA di Babel,” katanya, Senin (21/8/2023).
Tentu saja, lanjut dia, dengan raihan gelar Juara ini, pihaknya akan lebih giat lagi belajar untuk mengembangkan literasi di sekolah.
Jantimala menyebutkan, ada sejumlah kelebihan yang dimiliki Perpustakaan SMAN 1 Tanjung Pandan. Salah satu yang jadi poin bagi Perpustakaan SMAN Tanjung Pandan, diantaranya pengembangan Perpustakaan SMAN 1 Tanjung Pandan tidak hanya untuk membaca atau kegiatan rutin bagi siswa, tetapi juga pengembangan sosial kemasyarakatan.
Ia mencontohkan kegiatan pelatihan yang berkaitan dengan keterampilan, missal pembuatan media dari lais, pembuatan tas, tempat tisu, dan kegiatan-kegiatan lain yang berhubungan dengan keterampilan lainnya.
“Sebenarnya dalam lomba kali ini kami hanya menargetkan masuk 3 besar. Tapi ternyata meraih juara I,” ucapnya.
Sementara itu, Kepala DKPUS Babel Rakhmadi mengucapkan selamat kepada SMAN 1 Tanjung Pandan yang berhasil merebut Juara I Lomba Perpustakaan SMA/SMK/MA tingkat Provinsi Babel tahun 2023.
Menurut Rakmadi, Tim Juri telah bekerja sesuai dengan aturan tentang lomba perpustakaan. Tim Juri bekerja secara profesional dan sesuai dengan data dan fakta di lapangan.
Rakhmadi berharap, melalui lomba yang diselenggarakan DKPUS Provinsi Babel ini, Perpustakaan SMA/SMK/MA di Babel lebih termotivasi lagi untuk terus mengembangkan perpustakaannya menjadi lebih baik ke depan.