Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memperkirakan cuaca di Jakarta pada hari ini akan didominasi oleh kondisi berawan hingga hujan dengan intensitas ringan hingga sedang.
Dilansir dari laman resmi BMKG, Rabu (19/2), hujan dengan intensitas sedang diprediksi turun pada pagi hari di wilayah Kepulauan Seribu, Jakarta Pusat, Jakarta Utara, dan Jakarta Barat. Sementara itu, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur diperkirakan akan diguyur hujan dengan intensitas ringan.
Memasuki siang hari, hujan berintensitas ringan masih akan membasahi Kepulauan Seribu, Jakarta Pusat, Jakarta Utara, dan Jakarta Barat. Adapun Jakarta Selatan dan Jakarta Timur diprediksi mengalami hujan dengan intensitas sedang.
Pada sore hari, cuaca di seluruh wilayah DKI Jakarta diprakirakan berawan, meliputi Kepulauan Seribu, Jakarta Pusat, Jakarta Utara, Jakarta Barat, Jakarta Selatan, dan Jakarta Timur.
Saat malam tiba, kondisi cuaca diperkirakan tetap berawan di Jakarta Pusat dan Jakarta Timur. Sementara itu, hujan dengan intensitas ringan masih akan terjadi di Kepulauan Seribu, Jakarta Utara, Jakarta Barat, dan Jakarta Selatan.
BMKG juga melaporkan bahwa suhu udara di Jakarta hari ini berkisar antara 23 hingga 28 derajat Celsius, dengan tingkat kelembapan mencapai 76 hingga 97 persen.
Masyarakat diimbau untuk tetap waspada terhadap potensi perubahan cuaca yang dapat terjadi sewaktu-waktu serta mempersiapkan perlengkapan seperti payung atau jas hujan saat beraktivitas di luar ruangan.
Cek Artikel dan Berita Lainnya di Google News