Suarapemerintah.id – Penjabat sementara (Pjs) Ketua TP PKK Kota Medan, Dian Rumondang Arief Sudarto Trinugroho mengharapkan setiap kader PKK dapat memahami pentingnya hidup bersih dan sehat serta menerapkannya dalam kehidupan keluarga dan masyarakat.
Hal ini disampaikannya saat membuka Sosialisasi Lingkungan Bersih dan Sehat (LBS), Kamis (5/11) di aula Kelurahan Nelayan Indah, Kecamatan Medan Labuhan. Acara ini digelar TP PKK Medan bekerjasama dengan Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pemberdayaan Masyarakat dan Dinas Kesehatan.
Dia mengatakan, sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang pentingnya hidup bersih dan sehat. Dia mengharapkan, hasil sosialisasi ini dapat diterapkan dengan tindakan nyata di keluarga maupun masyarakat.
“Apabila hal ini dapat kita terapkan tentu secara umum kita, masyarakat Medan, akan menjadi sehat,” ujarnya pada kegiatan yang turut dihadiri antara lain oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pemberdayaan Masyarakat Kota Medan, Khairunisa, Wakil Ketua TP PKK Kota Medan, Ismiralda Wiriya Alrahman, dan segenap kader TP PKK se-Kecamatan Medan Labuhan itu.
Pada saat itu, Dian juga mendorong untuk semakin sadar akan pentingnya menerapkan adaptasi kebiasaan baru yang intinya adalah kedisiplinan dalam menjalankan protokol kesehatan.
Dian menyebutkan, ada tiga hal mendasar dalam protokol kesehatan, yakni mencuci tangan pakai sabun dengan air mengalir, memakai masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan.
“Penerapan protokol kesehatan ini salah satu upaya kita untuk mencegah terpapar pandemi Covid-19,” ungkapnya.
Dia mengatakan, penerapan protokol kesehatan ini, harus terus dilakukan, karena sampai sekarang belum ada yang bisa memastikan kapan pandemi ini berakhir.
Kegiatan sosialisasi ini dirangkai dengan kegiatan Gebrak Masker, yakni pembagian masker kepada kader PKK di Kecamatan Medan Labuhan. Dian mengatakan, tentu saja masker yang dibagikan belum mencukupi, namun diharapkan dapat memperkuat motivasi kader PKK untuk disiplin dalam menggunakan masker.