SuaraPemerintah.ID – Dalam acara Side Event High-Level Forum Multi-Stakeholder Partnerships (HLF MSP) 2024 di Bali, Deputi Bidang Ekonomi Kementerian PPN/Bappenas, Amalia Adininggar Widyasanti, menekankan pentingnya keseimbangan antara pertumbuhan ekonomi, keberlanjutan, dan inklusivitas. Diskusi utama berfokus pada Visi Indonesia Emas 2045 yang mengedepankan pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan, dengan memperhatikan aspek sosial dan lingkungan. “Sesi ini sangat penting karena ke depan, Indonesia tak hanya mengejar pertumbuhan ekonomi tinggi, namun juga harus menyeimbangkannya dengan keberlanjutan serta inklusivitas. Visi Indonesia Emas 2045 menegaskan pentingnya pembangunan yang berkelanjutan bagi masa depan kita,” ujar Amalia pada Rabu (3/9).
HLF MSP 2024: Bappenas Tegaskan Komitmen untuk Mewujudkan Pertumbuhan Seimbang, Berkelanjutan, dan Inklusif melalui Kemitraan Multipihak
- Advertisement -
Kirimkan Press Release berbagai aktivitas kegiatan Brand Anda ke email sekt@suarapemerintah.id