Jumat, Mei 3, 2024
spot_img
spot_img

BERITA UNGGULAN

Mendarat Mulus, Pesawat Beechcraft Lakukan Uji Coba Pendaratan di Bandara JB Soedirman

- Advertisement -

SuaraPemerintah.id – Pesawat Beechcraft B200 King Air menjadi pesawat pertama yang melakukan pendaratan di landasan pacu (runway) Bandara JB Soedirman Purbalingga, Minggu pagi (31/1/2021). Pesawat yang mengangkut rombongan dari Kementerian Perhubungan RI (Kemenhub RI) tersebut kembali mengudara pada hari yang sama.

Dirjen Perhubungan Udara, Novi Riyanto, menyatakan, pihaknya sengaja menjajal landasan pacu bandara JB Soedirman untuk memantau langsung perkembangan pembangunan bandara yang berada di wilayah Wirasaba.

- Advertisement -

“Kalau saya melihat ini bagus sekali. Kalau dulu sejak masih dipakai TNI (kondisi) grass-nya (rumput bandara) sudah bagus dan saat ini sudah ditingkatkan menjadi aspal,”katanya.

Ditambahkan, pihaknya akan menyampaikan keinginan Pemerintah Kabupaten Purbalingga kepada Menteri Perhubungan dan TNI AU, khususnya mengenai percepatan pembangunan bandara. Menurutnya, fokus utama pembangunan adalah keselamatan, keamanan, dan pelayanan.

- Advertisement -

Kepala proyek pembangunan bandara, Agus Wialdi, memaparkan, sesuai kontrak kerja, pembangunan bandara JBS dimulai pada 17 Juni 2019 hingga 31 Maret 2021 dengan nilai kontrak Rp245.838.971.000. Tercatat sampai Minggu ke 82 progres fisik lapangan mencapai 85,98 persen. Pekerjaan fisik landasan pacu berukuran 30 meter x 1.600 meter sudah selesai 100 persen, demikian pula pembangunan apron dan taxiway. Sedangkan, pembangunan jalan akses PKP-PP baru mencapai tahap 43,19 persen.

Kirimkan Press Release berbagai aktivitas kegiatan Brand Anda ke email [email protected]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Suara Hari Ini

10,502FansSuka
392PengikutMengikuti
7PengikutMengikuti
2,670PelangganBerlangganan

TERPOPULER

Terpopuler PRAHUM

Spesial Interview