Kamis, Mei 2, 2024
spot_img
spot_img

BERITA UNGGULAN

Permudah Transaksi Perbankan, Bank Indonesia Bakal Rilis Digital Blockchain

- Advertisement -

SuaraPemerintah.ID– Gubernur Bank Indonesia (BI), Perry Warjiyo menyatakan implementasi Central Bank Digital Currency (CBDC) atau rupiah digital nantinya akan meningkatkan efisiensi perekonomian Indonesia.

“Karena rupiah digital akan kami edarkan melalui teknologi digital blockchain dan Distributed Ledger Technology (DLT), sehingga akan benar-benar efisien,” kata Perry Warjiyo dalam Pengumuman Hasil Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bulanan Bulan Agustus 2021 di Jakarta, Kamis (19/8//21).

- Advertisement -

Dia menilai efisiensi tersebut juga akan terasa bagi perbankan dalam bertransaksi di pasar uang, mengingat tidak akan ada biaya transaksi, karena perbankan akan tersambung dalam sistem DLT dalam konteks wholesale rupiah digital.

Selain itu rupiah digital juga akan mengefisiensikan perdagangan ritel karena dengan rupiah digital biaya transaksi ritel akan sangat rendah.

- Advertisement -

Kecepatan bertransaksi dalam perdagangan ritel, lanjutnya, juga akan sangat cepat, karena akan didukung pula dengan BI Fast, Standar Nasional Open API1 Pembayaran (SNAP), dan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS).

Kirimkan Press Release berbagai aktivitas kegiatan Brand Anda ke email [email protected]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Suara Hari Ini

10,502FansSuka
392PengikutMengikuti
7PengikutMengikuti
2,670PelangganBerlangganan

TERPOPULER

Terpopuler PRAHUM

Spesial Interview