Minggu, Mei 19, 2024
spot_img

BERITA UNGGULAN

Berkesan, Pj Bupati Rizali Panen Raya Padi Sawah Ataran Ulak Himbe Merenem

- Advertisement -

SuaraPemerintah.ID – Panen Raya Padi Sawah Ataran Ulak Himbe, Kelurahan Muara Enim, Kecamatan Muara Enim (Merenem) seluas 25,08 hektar dari total 302 hektar sawah yang ada di Kelurahan Muara Enim dengan hasil produksi rata-rata 7,68 ton Gabah Kering Panen (GKP) perhektar memiliki kesan tersendiri bagi masyarakat khususnya para petani sawah di Ataran Ulak Himbe ini, pasalnya panen kali ini dihadiri dan dilakukan langsung secara simbolis oleh orang nomor satu di Bumi Serasan Sekundang H Ahmad Rizali.

Selain Pj Bupati Rizali yang didampingi Pj Ketua TP PKK Kabupaten Muara Enim Hj Rose Mafiana, Forkopimda Kabupaten Muara Enim beserta para Kepala Perangkat Daerah termasuk Kepala BPS Muara Enim dan perwakilan Manajemen PTBA pun turut hadir dalam momen bersejarah ini, Minggu (05/05).

- Advertisement -

Dikatakan Pj Bupati dalam sambutan singkatnya, target produksi padi rata-rata di Kabupaten Muara Enim tahun ini sebesar 5,1 ton perhektar dengan target produksi sebesar 203 ribu ton gabah kering panen (GKP) atau sekitar 182 ribu ton beras yang meningkat 1,5% dibandingkan target tahun 2023. Dari Januari hingga April kemarin, produksi beras Kabupaten Enim telah mencapai 5,5 ribu ton yang artinya masih jauh sekali dari target.

Guna mencapai target tersebut, Pj Bupati mengajak seluruh petani untuk bersemangat meningkatkan produktivitas pertanian yang nantinya juga akan berdampak pada penurunan angka inflasi daerah.

Kirimkan Press Release berbagai aktivitas kegiatan Brand Anda ke email [email protected]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Suara Hari Ini

10,502FansSuka
392PengikutMengikuti
7PengikutMengikuti
2,680PelangganBerlangganan

TERPOPULER

Terpopuler PRAHUM

Spesial Interview